Ahli sejarah ilmu pengetahuan sepakat bahwa kemudahan agar suatu posisi teoritis baru mendapat penerimaan yang luas bergantung pada validnya dukungan empirisnya, koherensi logis argumennya dan kesesuaian dengan premis etis komunitas setempat. Namun, ada faktor keempat yang jarang diketahui ahli sejarah, yaitu tingkatan dimana bagian penting dari suatu teori baru mentransformasi komponen kons…
Di Indonesia program pelayanan kesehatan jiwa diselenggarakan dengan dasar Tri Upaya Bina Jiwa, yang berarti mencegah terjadinya kasus gangguan jiwa, mengobati mereka yang terlanjur menderita dan mengembalikan para penderita yang berhasil ditolong masyarakat. Kendati jauh lebih sulit pelaksanaannya, namun diakui bahwa mencegah lebih baik daripada mengobati. Upaya pencegahan ini dilakukan dengan…
Buku ini menyajikan analisis lengkap terhadap tiga domain psikologi yang berkaitan dengan relasi sosial dalam kehidupan manusia. Secara umum, psikologi memetakan relasi sosial ke dalam tiga domain. Pertama, domain interpersonal yang mengkaji relasi diadik antara dua individu. Kedua, domain dinamika kelompok yang membahas relasi antara individu di dalam suatu kelompok. Ketiga, domain antarkelomp…
Psikologi kepribadian Islam membicarakan aspek dan perilaku manusia; aspek kejiwaan dalam pandangan Islam terutama yang tampak dalam perilaku sebagai cermin karakteristik manusia yaitu seluruh perbuatan manusia yang tampak sebagai hasil interaksi dengan lingkungannya. Psikologi kepribadian Islam sarat dengan nilai etik yang mulia dan bernilai tinggi. Kerangka acuan etik yang dimaksud berada pad…
Buku ini merupakan hasil analisis, refleksi dan deksripsi terhadap berbagai rukukan ilmiah yang berhubungan dengan terapan ilmu psikologi sosial dalam konteks pemecahan masalah perilaku sosial. Buku ini diperuntukkan untuk komunitas psikologi sosial, ilmu sosial, pemerhati masalah perilaku sosial dan praktisi pemecahan masalah perilaku sosial. Masalah perilaku sosial itu antara lain: pendidikan…
Psikologi agama merupakan cabang psikologi yang meneliti dan mempelajari tingkah laku manusia dalam hubungan dengan pengaruh keyainan terhadap agama yang dianutnya serta dalam kaitannya dengan perkembangan usia masing-masing. Upaya untuk mempelajari tingkah laku keagamaan tersebut dialkukan melalui pendekatan psikologi. Sejalan dengan ruang lingkup kajiannya, psikologi agama telah banyak member…
Pada hakikatnya inti persoalan psikologi pendidikan terletak pada anak didik, sebab pendidikan adalah perlakuan terhadap anak didik yang secara psikologi perlakuan tersebut harus selaras dengan keadaan anak didik. Dengan demikian permasalahan psikologis yang berperan dalam proses pendidikan anak dapat terjawab apabila pendidik dapat memberikan bantuan kepada anak didik agar berkembang secara…