buku
Perkembangan Kognitif Anak Usia Dini: Teori dan Praktik
Setiap anak adalah individu yang unik, karena masing-masing anak memiliki karakteristik yang berbeda dan tidak seharusnya diperlakukan sama dengan yang lainnya. Anak dipandang sebagai individu yang baru mulai mengenal dunia, dia belum mengetahui aturan, etika, norma, dll karenanya perlu dibimbing agar memahami fenomena alam dan dapat melakukan keterampilan yang dibutuhkan untuk hidup di masyarakat. Kemampuan kognitif dapat diartikan sebagai kemampuan untuk mengetahui sesuatu. Artinya mengetahui menunjukkan kemampuan untuk menangkap sifat, arti, atau keterangan mengenai sesuatu serta mempunyai gambaran yang jelas terhadap hal tersebut. Perkembangan kognitif sendiri mengacu pada kemampuan yang dimiliki seorang anak untuk memahami sesuatu. Pada dasarnya dimaksudkan agar anak mampu mengeksplorasi terhadap dunia sekitar melalui pancainderanya.
Tidak tersedia versi lain