buku
Gagasan Dakwah: Pendekatan Komunikasi Antarbudaya
Salah satu faktor gagalnya proses dakwah disebabkan karena pendekatan yang digunakan para da'i dalam berdakwah kurang tepat. Akibatnya umat bukannya semakin dekat dengan Islam, malah semakin menjauh. Perspektif dakwah dan komunikasi memiliki objek dan subyek yang sama. Pemahaman yang komprehensif terhadap keragaman budaya dan adat istiadat masyarakat sebagai objek dakwah ini akan memudahkan para da'i menentukan metode dan pendekatan dakwah yang tepat sesuai kondisi sosiokultural masyarakat agar tidak terjadi gesekan dengan budaya-sosiokultural. Islam harus harus didakwahkan secara adaptif sesuai kondisi sosiokultural umat sehingga penentuan metode, pendekatan, pesan dan media dakwah harus dinamis. Ajaran Islam harus disebarkan secara kreatif, tidak dihadirkan dengan cara yang tradisional, monoton bahkan terkesan membosankan. Islam harus didakwahkan dengan cara inovatif, para da'i harus membuat terobosan baru agar pesan dakwah yang disampaikan dapat diperankan secara maksimal.
Tidak tersedia versi lain