buku
Bahan Bacaan Literasi Keagamaan: Takmir Masjid, Imam dan Khatib
Masjid di tanah air yang jumlahnya diperkirakan 800 ribu belum maksimal dalam menghadirkan suatu oase bagi anak muda milenial untuk meneguk mata air dakwah Islam yang sejuk dan menyegarkan dahaga spiritualnya. Meskipun begitu, kami tetap meyakini masjid di Indonesia dapat tetap berperan sebagai mekanisme ketahanan sumber daya dan masyarakat dalam menghadapi situasi sosial. Buku ini hadir sebagai bagian dari kepedulian kami atas situasi digambarkan di atas. Buku ini secara khusus disiapkan sebagai bahan bacaan bagi para takmir, imam dan khatib dalam meningkatkan literasi keislaman yang moderat. Diharapkan setelah membaca buku ini, mereka dapat mempromosikan nilai persatuan dalam umat Islam, mencegah tarjadinya kekerasan, memediasi konflik antara masyarakat dan kaum Muslim dan selanjutnya, mempromosikan Islam sebagai agama yang meneduhkan dan mencerahkan bagi sekelilingnya.
Tidak tersedia versi lain