buku
Membangun Masyarakat Memberdayakan Rakyat: Kajian Strategis Pembangunan Kesejahteraan Sosial & Pekerjaan Sosial
Satu tragedi dalam kegiatan pengembangan masyarakat yang kini sedang popular dilakukan banyak kalangan adalah bahwa pendekatan seringkali terlalu terkesima oleh-untuk tidak menyatakan sangat mengagungkan konteks lokal. Sedangkan sistem sosial yang lebih luas yang menyangkut relasi kekuasaan, ketidakadilan gender eksklusivisme, pembelaan hak-hak publik dan kesetraan sosial kurang mendapat perhatian. Seakan-akan komunitas lokal merupakan entitas sosial yang vacum dan terpisah dari dinamika dan pengaruh sistem sosial yang mengitarinya. Tanpa perspektif holistik yang memadukan kegiatan lokal dengan analisis kelembagaan dan kebijakan sosial secara terintegrasi, pendekatan pemberdayaan masyarakat bukan saja akan kurang efektif, melainkan pula tidak akan berkelanjutan. Pengembangan masyarakat memerlukan pendekatan holistik yang mempertimbangkan isu-isu lokal dan global.
Tidak tersedia versi lain