buku
Filsafat Umum: dari Metodologi sampai Teofilosofi
Filsafat adalah oencarian kebenaran melalui alur berpikir yang sistematis, artinya perbincangan mengenai segala sesuatu dilakukan secara teratur mengikuti sistem yang berlaku sehingga tahapannya mudah diikuti. Filsafat adalah seni kritik yang bukan semata-mata membatasi diri pada destruksi atau seakan-akan takut untuk membawa pandangan positifnya sendiri. Kritisnya filsafat adalah kritis dalam arti bahwa filsafat tidak pernah puas diri, tidak pernah membiarkan sesuatu sebagai sudah selesai, bahkan menang, untuk membuka kembali perdebatan, selalu dan secara hakiki bersifat dialektis dalam arti bahwa setiap kebenaran menjadi lebih benar dengan setiap putaran tesis-antitesis dan antitetisnya antitesis. filsafat juga merupakan kebebasan berpikir manusia terhadap segala sesuatu tanpa batas dengan mengacu pada hukum keraguan atau segala hal. Sarwa sekalian alam dan segala hal dapat dilihat dari berbagai sudut melalui kontemplasi pemikiran yang sistematis, logis dan radikal.
Tidak tersedia versi lain